Kemensetneg Terbitkan SE Tentang Penyampaian Tema, Logo dan Partisipasi Menyemarakkan Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022

Sahabat #BlogDuniaAnakIndonesia, Pemerintah melalui Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) selaku Ketua Panitia Hari-Hari Nasional mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor: B-620/M/S/TU.00.04/07/2022 tertanggal 12 Juli 2022 tentang Penyampaian Tema, Logo dan Partisipasi Menyemarakkan Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022. SE tersebut ditandatangani oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Jakarta pada tanggal 12 Juli 2022.

https://blogduniaanakindonesia.blogspot.com/


Penyampaian Tema, Logo dan Partisipasi Menyemarakkan Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI itu adalah untuk mendukung pelaksanaan kegiatan Perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2022 serta seruan untuk menyemarakkan Bulan Kemerdekaan.


Selanjutnya, sebagaimana diterangkan dalam Surat Edaran Kemensetneg tersebut, Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI pada tahun 2022 kali ini mengusung tema besar, yaitu "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat".


Adapun Logo HUT Ke-77 Kemerdekaan RI dapat diunduh pada link terpisah dari isi Surat Edaran tersebut, yaitu DISINI. Unduhan juga dilengkapi dengan makna dan arti logonya. Dijelaskan pula bahwa, Pedoman Identitas Visual logo berikut Video Motion HUT RI 77.


Diserukan juga dalam isi SE tersebut bahwa, Kita diminta untuk mengibarkan Bendera Merah Putih secara serentak di lingkungannya masing-masing mulai 1 s.d. 31 Agustus 2022, dan memasang dekorasi, umbul-umbul, spanduk, baliho, atau hiasan lainnya, sejak 20 Juli s.d. 31 Agustus 2022, sesuai pedoman yang ada.


Untuk mengetahui informasi lebih terperinci, SE Kemensetneg Nomor B-620/M/S/TU.00.04/07/2022 tertanggal 12 Juli 2022 tentang Penyampaian Tema, Logo dan Partisipasi Menyemarakkan Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 dapat dilihat pada galeri foto blogduniaanakindonesia.blogspot.com bawah ini, atau dapat diakses dan diunduh langsung melalui tautan Kemensetneg: setneg.go.id/view/index/peringatan_hari_ulang_tahun_ke_77_kemerdekaan_republik_indonesia_tahun_2022


Itulah artikel Penyampaian Tema, dan Logo Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 yang dapat dibagikan kepada Sahabat blogduniaanakindonesia.blogspot.com ###

Post a Comment for "Kemensetneg Terbitkan SE Tentang Penyampaian Tema, Logo dan Partisipasi Menyemarakkan Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022"